Keisya, Siswa MTsN 4 Kulon Progo Jadi Narsum Podcast Reboan

Kulon Progo (MTsN 4 KP)_ Siswi MTsN 4 Kulon Progo, Keisya Ananda Rasty menjadi salah satu nara sumber Podcast Reboan Kantor Kemenag Kulon Progo pada Rabu (6/11) di Kantor Kemenag Kulon Progo. Podcast kali ini membahas tema Pahlawan di Mata Pelajar.

Keisya tampil cerdas dan memukau bersama nara sumber Sarah Nabila Azahra, siswi MAN 2 Kulon Progo, dipandu host Silvia Rahayu Ramadhan, siswi MAN 1 Kulon Progo.

Kepala MTsN 4 Kulon Progo, Nurhayanti, S.Pd., M.Sc memberikan motivasi dan apresiasi tinggi kepada siswi yang biasa disapa dengan panggilan akrab Kei ini. Nurhayanti menyampaikan “Selamat kepada Kei yang sangat cerdas dan mantap menjadi nara sumber tentang Pahlawan di Mata Pelajar. Kei terlihat sangat antusias dan menarik selama siaran berlangsung. Semangat terlihat saat menjelaskan dan mengungkapkan pendapatnya”.

Nurhayanti juga menyampaikan bahwa Kei merupakan salah satu siswai berprestasi di beberapa cabang lomba antara lain Taekwondo, MTQ, dan menyanyi.

Sementara itu, Kei mengungkapkan perasaannya ketika menjadi nara sumber podcast. Kei mengatakan bahwa pengalaman itu sangat menyenangkan karena dapat berbagi pengalaman dan berbagi pendapat melalui acara itu. Kei sangat bahagia mengungkapkan semua pendapatnya. Kei berharap pelajar mampu meneladani sifat-sifat pejuang seperti patriotisme, cinta tanah air dan semangat juang tanpa pamrih.

Selanjutnya Kei berharap agar pelajar mampu meneruskan perjuangan para pahlawan di era digital ini dan tidak membedakan suku, bangsa, dan agama.

Kei mengajak kepada pelajar pada umumnya, dan khususnya pelajar di Kulon Progo agar senantiasa mengembangkan bakat dan prestasinya di masa sekarang, melek teknologi digital dan mencoba berbagai tantangan prestaai. Harapannya adalah semangat juang pahlawan selalu tertanam di hati, penuntun perilaku bagi pelajar. (nhy)

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *